Unsur-unsur dalam Konteks Wacana: Latar, Peserta, Hasil, dan Lainnya
Konteks wacana
dibentuk oleh berbagai unsur, seperti situasi, pembicara, pendengar, waktu,
tempat, adegan, topik, peristiwa, dan lainnya. Menurut Hymes (1974), unsur-unsur
dalam konteks wacana sebagai berikut:
1.
Latar (Setting
dan Scene)
Latar
ini mengacuk pada tempat (ruang-space) dan waktu atau tempo (time) terjadinya
percakapan. Misalnye percakapan di kampus yang menghasilkan wacana antara lain
sebagai berikut:
Anita : “selamat pagi”
Ica : “Selamat pagi”
Anita : “Mau kuliah, Bu?”
Ica : “Ya, sudah terlambat, ni, mari, ah!
2.
Peserta (Participants)
Peserta
mengacu kepada peserta percakapan, yakni pembicara (penyapa) dan pendengar atau
kawan bicara. Misalnya antara ‘Anita’ dan ‘Ica’ pada contoh poin nomor 1. Keduanya
adalah peserta percakapan.
3.
Hasil (Ends)
Hasil
mengacu pada hasil percakapan dan tujuan percakapan, misalnya seorang pengajar
bertujuan memberikan pelajaran yang menarik kepada para pembelajar itu sendiri.
Topik yang menarik belum tentu hasilnya baik karena sangat bergantung pada
pembelajar itu sendiri dan cara penyampaiannya.
4.
Amanat (Message)
Amanat
mengacu pada bentuk dan isi amanat. Bentuk amanat dapat berupa surat, esai,
iklan pemberitahuan, pengumuman, dan sebagainya.
5.
Cara (Key)
Cara (key)
mengacu pada semangat melaksanakan percackapan, misalnya “dengan cara
bersemangat”, ‘menyala-nyal’, atau ‘dengan cara santai’, ‘tenang myakinkan’.
6.
Sarana (Instrument)
Sarana
mengacu pada apakah pemakaian bahasa dilaksanakan secara lisan atau tulisan,
dan mengacu pula pada variasi bahasa yang digunakan.
7.
Norma (Norms)
Norma
mengacu pada perilaku peserta percakapan. Misalnya, “diskusi” yang cendrung dua
arah, setiap peserta memberikan tanggapan (argumentasi) sedangkan “kuliah”
cendrung satu arah, meskipun diberikan kesempatan bertanya. Dengan demikian,
ada norma “diskusi” dan norma “kuliah”.
8.
Jenis (Genre)
Jenis
mengacu pada kategori, seperti sajak, teka-teki, kuliah, dan doa. Jenis (genre)
termasuk salah satu ciri pokok wacana.
Sumber: Fatimah Djadjasudarma. Wacana dan Pragmatik. Bandung: PT. Refika Aditama, 2017
Post a Comment for " Unsur-unsur dalam Konteks Wacana: Latar, Peserta, Hasil, dan Lainnya"